Cara Memasukan Kode Voucher XL

Kode Voucher XL – Kalian pasti sudah tahu, jika pengisian ulang kuota internet tidak hanya dengan isi pulsa, lalu daftar paket internet, tetapi bisa melalui sebuah voucher yang lebih efektif. Namun, bagi para pengguna baru mungkin agak bingung mengenai penggunaan voucher ini, seperti pada kartu XL misalnya, maka dari itu kami akan menjelaskan Cara Masukan Kode Voucher Untuk Kartu XL. Perusahaan XL adalah perusahaan yang merupakan salah satu provider internet yang begitu populer di Indonesia, ada begitu banyak pilihan paket internet yang disediakan oleh XL dari yang harian mingguan atau bulanan.

Dari tiap paket paket tersebut tentunya memiliki harga harga yang berbeda beda, begitu jga menggunakan voucher harga nya juga berbeda beda dan dengan hadir nya voucher ini memudahkan para pengguna untuk mengisi paket internet.

Harga Voucher Internet XL

  • Voucher 1GB ( 7hari ) dengan harga Rp.9,700
  • Combo Lite 3,5GB ( khusus ) dengan harga Rp. 28,200
  • Combo Lite 6Gb ( khusus ) dengan harga Rp. 40.600
  • Combo Lite 11GB ( khusus ) dengan harga Rp. 64,200
  • Combo Lite 21GB ( khusus ) dengan harga Rp. 99,950
  • Combo Lite 31GB ( khusus ) dengan harga Rp. 122,950

Note : Harga diatas tiap daerah atau wilayah mungkin akan terdapat selisih perbedaan, dan sewaktu – waktu bisa berubah tanpa pemberitahuan.

Untuk mendapatkan voucher XL xtra combo lite atau xtra combo kalian bisa mendatangi konter seluler atau gerai xl terdekat di daerah anda. Jika sudah dapet, kalian bisa coba gunakan tutorial cara memasukan kode voucher xl berikut ini.

Cara Memasukan Kode Voucher XL Isi Ulang Pulsa

Biasanya letak kode voucher XL berada di bagian belakang voucher dengan keadaan tertutup rapat, dengan 16 nomer digit, untuk membukanya kalian tinggal gosok saja pada bagian kotak abu abu.

  1. Lihat pada bagian belakang voucher, lalu gosok kotak berwarna abu abu
  2. Setelah digosok akan terlihat kode voucher nya berupa angka 16 digit
  3. Setelah itu buka hp kalian dan buka menu telepon
  4. Masukan kode voucher nya dengan dial *123*234*2*kode_voucher#
  5. Lalu tekan tombol Panggil untuk memulai dial
  6. Setelah itu akan ada pemberitahuan jika isi ulang pulsa berhasil
  7. Selesai

Cara Memasukan Kode Voucher XL Paket Internet

  1. Pastikan kalian sudah mendapat kode voucher paket internet
  2. Buka menu telepon pada hp kalian
  3. Masukan kode dial *123*234#
  4. Kemudian tekan panggil
  5. Lalu akan muncul pilihan menu dan kalian pilih angka 1
  6. Tekan kirim
  7. Lalu masukan masukan nomer telepon kalian
  8. Tekan kirim
  9. Setelah itu kalian masukan kode voucher paket internet kalian
  10. Lalu kirim
  11. Setelah itu akan ada pemberitahuan pengisian kode voucher paket internet berhasil
  12. Selesai

Sekian informasi terkait Cara Memasukan Kode Voucher XL, semoga bermanfaat dan jangan lupa cek dan baca juga artikel kami lainya seperti Cara Memasukkan Kode Voucher Axis AIGO atau artikel related post di bawah.

Leave a Comment